Diskusi di ruang outdoor menjadi pilihan menarik untuk mendampingi Muda Mudi Ngadas mengasah talenta dan spirit Bersama (foto by Aryasuta)

 

Promosi wisata merupakan bagian dari proses pemasaran, dalam upaya untuk mengenalkan, menawarkan produk, dan mewujudkan terjadinya transaksi. Lebih jauh lagi yakni meningkatkan jumlah konsumen dan pelanggan serta menjaga dan meningkatkan mutu atau kualitas produk, agar produk tersebut tetap terjaga di hati pelanggan.

Ngadas, desa yang berada  di ujung timur Kabupaten Malang tepatnya di Kecamatan Poncokusumo merupakan satu – satunya desa di Kabupaten Malang yang ditinggali oleh Suku Tengger dengan keunikan budaya dan adat istiadatnya. Desa ini berdekatan dengan pintu masuk Bromo sisi Malang yakni Jemplang, sehingga sangat strategis untuk mengembangkan desanya sebagai desa wisata.

Dengan demikian mem-promosikan desa wisata ini dengan baik menjadi sesuatu yang selayaknya dilakukan salah satunya melalui promosi dan pemasaran digital. “Pelatihan Digital Marketing dan Branding sebagai upaya mendampingi muda mudi Desa Ngadas untuk mempromosikan Desanya melalui platform Instagram dan  TikTok sehingga menjadi desa wisata adat yang berdaya dan diminati wisatawan. Selain desa wisata adat Ngadas yang berkembang sebagai desa wisata, yang bisa memperoleh dampak ikutan pula adalah produk ekonomi kreatifnya yang dapat dieksplorasi menjadi produk bernilai jual bagi wisatawan,” ungkap Aang Afandi, Ketua Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Malang yang sedang melakukan pendampingan dalam beberapa bulan ini.

Diskusi Instens dengan Pendamping, mencoba menemukan hal hal baru yang merupakan potensi desa, dan bida di-branding. Latar belakang adalah contoh foto yang dicetak ukuran besar yang dapat digunakan di space tertentu sebagai ekspresi menampilkan potensi dan keunikan desa. (by Aryasuta)

 

Arisudhana menambahkan, “untuk memperluas jangkauan promosi,  maka digital marketing menjadi salah satu pilihan alternatif yang dapat dilakukan sehingga jangkauannya akan lebih luas, cepat dan tentunya dengan biaya yang sangat terjangkau.”

Selain itu, mengembangkan pada sisi isi (content) yang ditawarkan tentunya tidak terlepas dengan storytelling yang dibangun. Pramita, narasumber dari pelatihan ini mengungkapkan bahwa “menggali berbagai informasi, mempelajarinya lebih mendalam dan membangun alur cerita yang kuat tentang Ngadas berkenaan dengan adat, budaya, kebiasaan, destinasi dan produk lokalnya menjadi kekuatan yang luar biasa pada sebuah story telling yang disampaikan kepada calon pelanggan dan wisatawan,” tuturnya. “story telling ini dapat diwujudkan dalam bentuk tulisan pada selfie corner di Ngadas, caption pada Instagram dan akun TikTok yang dibuat, atau bahkan menjadi konten dari materi TikTok. Pemandu wisata yang berada di Ngadas-pun sangat memerlukan story telling yang memberi pesan dan kesan yang kuat, sehingga menggugah rasa dan menciptakan kesan baik yang sangat kuat. Sehingga pembelian berulang terjadi. Maksudnya para wisatawan ini berkenan dengan kesadaran pribadinya untuk kembali berwisata ke Ngadas.”

Narasumber Aryasuta menyajikan Teknik fotografi dan videografi, salah satunya Teknik foto kekinian yang lazim digunakan generasi Gen Z. Insert materi diskusi. (Foto by Afandi)

 

Sementara itu Aryasuta, spesialis fotografi dan videografi berupaya mendiskusikan bagaimana memproduksi photo dengan baik. Aryasuta mencoba memberikan contoh riil dari hasil dokumentasi photo yang dilakukannya selama 3 bulan di Wonokitri Pasuruan yang juga merupakan desa di Pasuruan yang Sebagian besar warganya juga Suku Tengger, artinya memiliki kemiripan bahkan kesamaan budaya dan adat istiadat warga Ngadas. Obyek – obyek foto cara berpakaian, aktivitas upacara ada, membuat jenang, saat berladang menjadi contoh riil yang menarik untuk dicermati Bersama. Aryasuta juga    memaparkan tren foto masa kini, seperti konsep sederhana tentang Analog Echos, peng-optimalan Flash, dan Slow Shutter. Konsep – konsep ini dapat dimanfaatkan para pemandu lokal di Ngadas pada saat menemani wisatawan yang bermalam di Ngadas Bromo.

Salah satu materi yang disajikan Aryasuta pada Saat Pelatihan (Sumber: Aryasuta)

 

Dharmawan Iqbal Akbar serta anggota tim PKM lainnya mendampingi peserta pelatihan untuk memproduksi video dan foto berkenaan dengan destinasi wisata dan produk ekonomi kreatif yang dimiliki Ngadas. Terdapat video – video produksi mereka kolaborasi dengan Tim PKM ternyata memperoleh respon yang baik dari follower ataupun views yang tinggi, sebagai contoh video Wodas Echo Sari Srikoyo mampu mencapai views 21,4k, Wodas Echo Terong Belanda 49,9k dan Dialog Tengger sebesar 25,1k. Views tersebut tentunya bukan angka yang rendah dapat dicapai dalam durasi 1 minggu, bahkan akun ini mampu mencapai followers diatas 1000, meruapakan pencapaian yang menarik untuk di apresiasi. Bila ingin mengunjungi akun Tiktok ini dapat klik @ngadas.bromo dan akun Instagram pada @ngadas.bromo, tentunya menjadi referensi apik untuk berkunjung di waktu waktu mendatang.

Salah satu pendamping dari Tim PKM Polinema mencontohkan ekspresi wisatawan yang sedang mencoba Caping untuk Foto. (foto by Aryasuta).

 

Upaya pendampingan ini tentunya perlu kelanjutan aktivitas – aktivitas berikutnya, seperti penguatan produk ekonomi kreatif yang unik, berkualitas, memenuhi standar pasar dan wisatawan, dan destinasi dari desa wisata yang paling memungkinkan untuk berkembang dan siap disajikan kepada wisata. Harapannya, Ngadas menjadi desa wisata adat yang berdaya dan diminati pengunjung. Semoga.

(Tim PKM Polinema Tahun 2024, Ketua Aang Afandi)

 

 

 

Tim PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang mengadakan pelatihan penyusunan laporan keuangan menggunakan ABSS kepada guru akuntansi di SMK NMC. Pelatihan dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 10-11 Agustus 2024 bertempat di Gedung AD, Jurusan Akuntansi, Polinema. Setiap guru diberikan handout berupa kasus Perusahaan manufaktur sederhana dan buku panduan pengoperasian ABSS.

Tim yang diketuai oleh Zainal Abdul Haris, S.E., M.Si dan beranggotakan Vuvut Selviana, S.Pd., M.Pd; Dr. Kartika Dewi Sri Susilowati S.E., M.BA; Putri Ayu Berlianingtyas, SST., M.Sc; Ima Kristanti, SST., M.Sc; serta Dr. Kristina Widjajanti S.Si., M.Pd, sepakat bahwa pelatihan penyusunan laporan keuangan menggunakan ABSS merupakan upaya yang tepat dalam peningkatan kemampuan guru-guru vokasi dalam pemanfaatan teknologi pada akuntansi. Metode belajar yang dipilih dalam pelatihan kali ini adalah studi kasus yang disusun oleh Tim PKM. Seperti diketahu bahwa pembelajaran berbasis studi kasus merupakan pendekatan yang efektif untuk menggabungkan teori dengan praktik, sekaligus mengembangkan berbagai keterampilan penting yang diperlukan dalam dunia nyata. Sehingga besar harapan dari Tim PKM, pelatihan dapat langsung dimanfaatkan oleh bapak ibu guru dalam melakukan pembelajaran ke siswanya.

Pelatihan dilakukan selama 2 hari, tepatnya pada hari Sabtu, 10 Agustus 2024 dan Minggu, 11 Agustus 2024. Pada hari pertama, pelatihan dimulai dengan instalasi aplikasi ABSS pada komputer yang digunakan dan ilanjutkan dengan pengenalan fitur-fitur yang ada pada ABSS, dan pembuatan akun-akun akuntansi yang dipandu langsung oleh Ketua Tim PKM, Bapak Zainal Abdul Haris, S.E., M.Si. Impor daftar akun dipandu oleh Ibu Ima Kristanti dan pembuatan card file untuk data customer, employee dan supplier dipandu oleh Ibu Putri Ayu. B serta data inventory dilanjutkan oleh Bapak Zainal Abdul Haris. Pada hari kedua pelaksanaan pelatihan, peserta pelatihan melanjutkan pembuatan data inventory untuk manufaktur, menginput saldo awal pada akun real, saldo awal pembantu piutang dan utang. Proses pembuatan relatif cepat dilakukan oleh peserta pelatihan. Kemudian dilanjutkan dengan mencoba memasukkan beberapa transaksi keuangan dan Laporan keuangan yang dapat dibuat secara otomatis menggunakan ABSS. Selama proses pelatihan para peserta terlihat sangat antusias, seperti yang dikatakan oleh salah satu peserta, Ibu Nabila yang merupakan pengajar komputer akuntansi, “Sangat bermanfaat sekali pelatihan seperti ini untuk kami, karena nantinya bisa langsung kita ajarakan ke siswa-siswi apa yang kami dapat selama pelatihan, semoga kedepannya ada lanjutkan pelatihan semacam ini”.

Antusiasme para peserta menjadi salah satu respon positif untuk memulai inovasi ini sebagai salah satu upaya pemberdayaan guru SMK ataupun kelompok masyarakat yang lain. Melalui Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini, menjadi contoh nyata tentang bagaimana pendidikan dan kreativitas dapat menjadi pendorong perubahan positif dalam masyarakat. Melalui pendekatan edukasi dan partisipatif, mereka berharap inisiatif ini dapat berdampak jangka panjang dalam meningkatkan kompetensi dari guru-guru vokasi pada khususnya, dan kelompok masyarakat pada umumnya.

Tim Pengabdian Masyarakat Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang mengadakan pelatihan budidaya maggot untuk pengolahan sampah kepada warga desa Pulotondo, Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung. Pelatihan ini diadakan di kantor desa Pulotondo pada hari Rabu, 3 Juli 2024.

Desa Pulotondo merupakan desa di kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung, yang memiliki kesulitan dalam pengelolaan sampahnya. Sampah yang menumpuk sehari-harinya dibakar ataupun dibuang ke sungai sehingga menimbulkan polusi. Selain itu tumpukan sampah yang ada menimbulkan berbagai penyakit serta mengakibatkan kerusakan infrastruktur di desa tersebut.

Tim pengabdian masyarakat dari jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang melaksanakan kegiatan pelatihan pengolahan sampah untuk memberikan solusi atas masalah yang dihadapi oleh desa Pulotondo. Tim pengabdian diketuai oleh Padma Adriana Sari, dengan melibatkan 5 dosen anggota di Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang yaitu Sumiadji, Dyah Metha Nurfitriasih, Diana Nurindrasari, Anna Isrowiyah, dan Suryan Widati. Selain itu, beberapa mahasiswa jurusan Akuntansi juga terlibat aktif dalam kegiatan pengabdian ini.

Kegiatan pengabdian dilakukan dengan memberikan penjelasan mengenai kondisi sampah yang ada di desa Pulotondo, bahaya yang ditimbilkan dari pengolahan sampah yang tidak benar, serta pengolahan sampah melalui budidaya maggot. Selain itu dijelaskan juga mengenai manfaat maggot yaitu sebagai pakan ternak yang memiliki nilai jual tinggi sehingga dapat meingkatkan pendapatan masyarakat desa Pulotondo.

Peserta Menyimak Pemaparan Narasumber Mengenai Pengolahan Sampah

Narasumber pelatihan yaitu Insan Amuda, Pengendali Dampak Lingkungan Hidup Ahli Pertama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Malang, menyampaikan bahwa hasil dari maggot yang sudah dipanen dapat berupa maggot basah maupun maggot kering. Kedua produk tersebut digunakan sebagai pakan ikan maupun ternak yang memiliki kandungan nutrisi yang tinggi, sehingga ikan maupun ternak dapat memiliki produktivitas yang lebih baik.

Maggot Kering dan Maggot Basah yang Digunakan sebagai Pakan Ternak

Setelah dilakukan penjelasan materi, diadakan sesi diskusi dengan peserta mengenai tahapan penerapan pengolahan sampah dengan budidaya maggot. Peserta bertanya mengenai langkah awal untuk membiasakan masyarakat bersedia dengan sukarela untuk memilah sampahnya sehingga dapat melakukan pengolahan sampah dengan budidaya maggot secara berkesinambungan. Salah satu peserta, Muhammad Rifai menyampaikan bahwa adanya budidaya maggot dapat menjadi solusi dari adanya masalah penumpukan sampah yang dihadapi oleh desa Pulotondo selama ini.

Foto Bersama Tim Pengabdian dan Peserta Warga Desa Pulotondo

Sebagai penutup pada kegiatan pengabdian, Padma Adriana Sari, sebagai perwakilan tim pengabdian menyampaikan, “Kami dari tim pengabdian Polinema berharap bahwa kegiatan pelatihan ini dapat memberikan hasil yang positif bagi warga desa Pulotondo. Maggot dapat merubah sampah organik menjadi bermanfaat, dan menjadi solusi untuk pengelolaan sampah organik. Hasil dari maggot BSF dapat dimanfaatkan sebagai produk pakan yang dijual oleh masyarakat desa sehingga akan menambah pendapatan desa. Oleh karena itu, diharapkan dengan pengelolaan sampah melalui budidaya maggot BSF dapat menghasilkan keuntungan lingkungan dan ekonomi bagi Masyarakat Desa Pulotondo “. Berdasarkan hasil pelatihan ini, Desa Pulotondo berupaya untuk memilah dan mengolah sampahnya dengan lebih baik sehingga dapat menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya.

Ngunut, Tulungagung. Sertifikasi halal MUI telah menjadi elemen penting dalam memastikan kehalalan produk yang beredar di Indonesia. Sertifikasi ini tidak hanya menjamin bahwa produk memenuhi standar kehalalan, tetapi juga meningkatkan daya tarik dan potensi produk di pasar. Namun, tidak semua produk, khususnya yang dikelola oleh BUMDes, telah mendapatkan sertifikasi halal MUI. Menyadari pentingnya hal ini, tim PKM Polinema yang diketuai oleh Ibu Diana Nurindrasari menggelar kegiatan pendampingan dan edukasi untuk membantu BUMDes di Desa Pulotondo memahami dan mengajukan sertifikasi halal MUI.

Pelatihan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 3 Juli 2024, di aula balai desa Pulotondo, yang dihadiri oleh sebelas warga setempat. Mayoritas peserta adalah pemilik usaha catering dan produsen makanan. Kegiatan dibuka oleh Kepala Desa Pulotondo, yang memberikan sambutan hangat dan menekankan betapa pentingnya sertifikasi halal bagi produk makanan. “Sertifikasi halal bukan hanya untuk memenuhi kewajiban agama, tetapi juga untuk memberikan rasa aman bagi konsumen. Dengan sertifikasi ini, masyarakat tidak perlu khawatir tentang kehalalan makanan yang mereka konsumsi,” ujarnya, menegaskan relevansi topik pelatihan tersebut.

Peserta mendengarkan penyampaian materi dari narasumber secara online.

Sebagai narasumber, Ibu Dini Elmiyati Hasanah, seorang ahli pendampingan proses sertifikasi halal MUI, memberikan materi dengan sangat jelas. Beliau menjelaskan bahwa sertifikasi halal bertujuan untuk memastikan kenyamanan, keamanan, dan keselamatan produk bagi konsumen. “Proses sertifikasi halal tidak sesulit yang dibayangkan banyak orang. Saat ini, masyarakat sudah bisa melakukan pengajuan sertifikasi halal secara mandiri melalui aplikasi Sistem Informasi Halal (SIHALAL). Ini memungkinkan pelaku usaha untuk mengurus sertifikasi dengan lebih mudah dan efisien,” jelas Ibu Dini dalam sesi materinya.

Gagasan untuk mengadakan pelatihan ini berawal dari diskusi mendalam dengan Kepala Desa Pulotondo. Desa Pulotondo memiliki lokasi strategis dan juga memiliki BUMDes yang berperan penting dalam perekonomian desa, terutama melalui bisnis penjualan gas LPG. Namun, BUMDes menghadapi berbagai kendala dalam hal pemberdayaan dan pengembangan produk, termasuk dalam memperoleh sertifikasi halal. Menyadari kebutuhan ini, tim PKM Polinema menyusun program pelatihan untuk membantu meningkatkan kualitas produk BUMDes melalui sertifikasi halal MUI, yang diharapkan dapat memperluas pasar dan meningkatkan pendapatan.

Ibu Sri Anik, salah satu peserta pelatihan yang juga merupakan pemilik usaha catering, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kegiatan ini. “Sebelumnya, saya berpikir bahwa mengajukan sertifikasi halal itu rumit dan memerlukan banyak proses. Namun, setelah pelatihan ini, saya menyadari bahwa prosesnya sebenarnya tidak terlalu sulit dan bisa dilakukan secara mandiri. Saya juga baru tahu bahwa setiap varian produk memerlukan pengajuan yang terpisah. Semoga dengan pengetahuan ini, usaha kami bisa berkembang lebih baik,” ujarnya, menekankan manfaat praktis dari pelatihan tersebut.

Kepala BUMDes Desa Pulotondo juga memberikan pendapat positif mengenai kegiatan ini. “Pelatihan ini sangat bermanfaat dan memberikan dampak positif bagi kami. Dengan adanya edukasi dan pendampingan tentang sertifikasi halal, kami berharap lebih banyak pelaku usaha mikro dan kecil, terutama yang berada di bawah naungan BUMDes, dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kualitas produk mereka. Ini adalah langkah awal yang baik untuk mendorong kemandirian desa dan memperkuat ekonomi lokal,” katanya, menggarisbawahi dampak positif yang diharapkan dari kegiatan tersebut.

Tim PKM berfoto bersama peserta setelah kegiatan edukasi selesai.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi awal dari upaya yang lebih besar untuk memperluas pengetahuan dan kemampuan pelaku usaha di Desa Pulotondo dalam menghadapi tantangan pasar dan memenuhi standar kualitas yang diperlukan. Dengan dukungan dan pelatihan yang diberikan, diharapkan BUMDes dan para pelaku usaha di desa tersebut dapat memanfaatkan sertifikasi halal MUI untuk mengembangkan usaha mereka dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi desa secara keseluruhan.

Our Annual International Conference is Back!

State Polytechnic of Malang proudly present ✨

6th AMBEC 2023 “Circular Economy: The Role of Accounting, Management and Business in Achieving Sustainability Goals”

The Speakers are :
💫 Elvia R. Shauki, PhD
(Lecturer & Head of ESG Intelligence Reporting Centre PPA FEB UI)

The Conference will be held on:
📝Date: September 7th, 2024
⏰Time: 08.00 am
💻Media: Zoom Meeting

📚 Conference Facilities :
* E-Certificate

📚 Call Paper Facilities :
* E-Certificate
* Book of Abstract

Publication Opportunities :
✓ Jurnal Akuntansi Multiparadigma (JAMAL), Sinta 2
✓ Jurnal Riset dxn Aplikasi: Akuntansi dan Manajemen (JRAAM), Sinta 3
✓ Jurnal Akuntansi, Bisnis dan Humaniora (JABH), Google Scholar

💸 Registration Fee :
International Presenter : $25
Local Presenter : Rp350.000,-
Polinema Student : Free
Conference Participants : Free (International & Local Participants)

Eligible for 20 first papers

📝 Important Date :
August, 24th 2024 : Abstract Submission Deadline
August, 26th 2024 : Notification of Abstract Acceptance
August, 30th 2024 : Payment Deadline
September, 5th 2024 : Full Paper Submission Deadline

📎 Registration Link Call for Paper :
https://ambec.polinema.ac.id/

✉️ Contact Person :
‪+62 889‑9109‑6747‬ (Amanda)
+62 856-5552-8189 (Amelia)
Email : ambec@polinema.ac.id
Instagram :
@ambec_conference

[SNGBS 2024] – Seminar dan Call For Paper

Politeknik Negeri Malang kembali mengadakan Seminar Nasional Gabungan Bidang Sosial (SNGBS) tahun 2024 dengan tema “Vokasi Terampil Finansial Berhasil”.

📍Narasumber:
1. Deni Ridwan
(Direktur Surat Utang Negara DJPPR – Kementerian Keuangan)
2. Biger Adzana Maghribi
(Kepala OJK Malang)

📍Tanggal Pelaksanaan :
Kamis, 19 September 2024
08.30 wib – selesai
Atria Hotel Malang

📍Fasilitas Seminar :
– Seminar Kit
– e-Sertifikat

📍Fasilitas Call Paper :
– Seminar Kit *)
– e-Sertifikat
*) Syarat dan Ketentuan berlaku.

📍Publikasi :
* Kesempatan publikasi di Jurnal Akuntansi Bisnis dan Humaniora (JABH) Polinema
* Jurnal Riset dan Aplikasi: Akuntansi dan Manajemen (JRAAM)
– e-Prosiding ber-ISSN

📍Biaya Registrasi:
Seminar dan Call for Paper : GRATIS (limited seat)

📍Tanggal Penting :
Pendaftaran Seminar & Call for Paper
10 Agustus 2024 – 16 September 2024
Pengumpulan Abstrak
10 Agustus 2024 – 09 September 2024
Pengumuman LoA :
11 September 2024

📍Link Pendaftaran:
Link Pendaftaran Seminar & Call for Paper :
bit.ly/SNGBS2024
Link Ketentuan dan Template Penulisan: bit.ly/paperSNGBS2024

📍Contact Person :
0812-9857-0988 (Ima)
Website: https://sngbs.polinema.ac.id/
Email: sngbs@polinema.ac.id
Instagram: @sngbs_polinema

[ADVOKESMA CENTER : LIVE ADVOKESMA]

Hallo Rekan Cita,
Selamat Pagi

Ada kabar gembira niihh,
LIVE ADVOKESMA kembali hadir untuk kalian ‼️

Live Advokesma adalah salah satu agenda dari Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa. Merupakan sebuah forum tanya jawab antara mahasiswa dengan pimpinan untuk membahas topik tertentu.

Topik yang akan dibahas kali ini adalah Teknis Pengajuan Peninjauan kembali Tarif UKT pada Semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025.

Live Advokesma akan dilaksanakan pada :
Hari, tanggal : Rabu, 31 Juli 2024
Waktu : 14.00 WIB – Selesai
Tempat : Zoom Meeting

Silahkan melakukan pendaftaran pada link berikut ini:
bit.ly/LiveAdvokesma2024

📌 Catat tanggalnya!!
Jangan sia – siakan kesempatan ini!!
Siapkan pertanyaan dan kendala kalian yaa.

Contact Person :
– 085232480983 (Daiva)
– 08983745970 (Nabilla)

Hidup Mahasiswa!
Hidup Rakyat Indonesia!
_ _ _ _ _ _ _ _
For more information,visit :
TikTok : @bempolinema
Twitter : @bem_polinema
Ig : @bempolinema
Web : bem

Mekanisme pendaftaran
1. Peserta wajib membayar sejumlah biaya pendaftaran dan melakukan pendaftaran melalui website https://hmapolinema.com/.
2. Setelah melakukan pembayaran, peserta dapat mengunduh Memorandum of Understanding (MoU) di website https://hmapolinema.com/.
3. Pilih menu Program Kerja “Accounting Skill and English Competition (ASEC)”, lalu pilih Formulir Pendaftaran ASEC.
4. Peserta wajib mengisi data yang telah tersedia pada form dengan benar.
5. Peserta diwajibkan mengisi e-mail yang aktif untuk pengiriman kartu tanda peserta oleh panitia.
6. Pada saat pendaftaran peserta diwajibkan mengunggah kelengkapan administrasi melalui website https://hmapolinema.com/ berupa :
● Scan bukti pembayaran
● Scan Foto ukuran 3×4 berwarna
● Scan Kartu Tanda Pelajar/Surat Keterangan Aktif Sekolah (Untuk Lomba Akuntansi SMA/SMK dan Lomba Speech Contest)
● Scan Kartu Tanda Mahasiswa (Untuk Lomba Akuntansi Mahasiswa)
● Scan MoU
7. Setelah melakukan pendaftaran maka bukalah e-mail Anda, download kartu peserta yang telah dikirim oleh panitia ASEC 2024.
a. Bagi peserta Lomba Akuntansi SMA/SMK dan Lomba Speech Contest yang sudah melakukan pendaftaran maksimal 1×24 jam, maka wajib melakukan konfirmasi kepada panitia via WhatsApp yang tertera pada pamflet, dengan format :
Nama Peserta#Tanggal Pembayaran#Nomor Transaksi#Jenis Lomba yang Diikuti#Asal Sekolah.
Contoh :
Desy Dwi Prasetya Ningrum#12052024#12234556780#Lomba Akuntansi SMA#SMAN 1 Malang.
b. Bagi peserta Lomba Akuntansi Mahasiswa yang sudah melakukan pendaftaran maksimal 1×24 jam, maka wajib melakukan konfirmasi kepada panitia via WhatsApp yang tertera pada pamflet, dengan format :
Nama Tim#Ketua Tim#Tanggal Pembayaran#Nomor Transaksi#Jenis Lomba yang Diikuti#Asal Perguruan Tinggi.
Contoh :
Tim Hore#Desy Dwi Prasetya Ningrum#12052024#12234556780#Lomba Akuntansi Mahasiswa#Politeknik Negeri Malang.
c. Apabila dalam waktu 3×24 jam tidak mendapatkan kartu peserta setelah melakukan pendaftaran, peserta wajib menghubungi narahubung
082244609575 (Desy Dwi Prasetya Ningrum).
d. Penggantian peserta harap konfirmasi paling lambat pada tanggal 31 Agustus 2024.
e. Pembatalan dilakukan selambat-lambatnya pada tanggal 31 Agustus 2024 dan pembayaran yang telah dilakukan tidak dapat dikembalikan.

Booklet:

Booklet Accounting Skill and English Competition 2024

Belajar dan Sharing Seputar Pajak (Bersajak) bersama DJP Kanwil 3 Jatim yakni Bapak Acob Achmadi dan Ibu Siti Rahayu dipandu oleh Moderator yakni Ibu Novi Nugrahaini dan MC yakni mahasiswa D4 Keuangan Ririn Rahmawati.
Bersajak yang diselenggarakan oleh Tax Center Polinema mengusung tema “Kupas Tuntas TER pada PPh 21: Perhitungan, Bukti Potong, Penyetoran, dan Pelaporan” yang akan dilaksanakan hari Senin 29 Juli 2024 pukul 08.30-11.30 bagi semua kalangan dan mahasiswa jurusan Akuntansi Polinema khususnya mahasiswa D4 AKM, D3 AKT semester 5, dan D4 KEUANGAN semester 7 wajib hadir karena telah menempuh mata kuliah perpajakan dan praktikum perpajakan.
Webinar kali ini akan dibuka langsung oleh Ibu Dr.Nurafni Eltivia selaku ketua jurusan Akuntansi Polinema dan Ibu Widi Dwi Ernawati selaku ketua Tax Center Polinema dan tak kalah menarik akan ada doorprize.
Kuy daftar dan simak PPh 21 TER yang telah berlaku efektif sejak 1 Januari 2024. Ditunggu~

🔖 TUK Jurusan Akuntansi bekerjasama dengan LSP P1 Polinema menyelenggarakan
Sertifikasi Teknisi Akuntansi Muda Batch 3

🧮 Manfaat Sertifikasi BNSP bagi Fresh Graduate
Sebagai pembuktian kompetensi mahasiswa jurusan akuntansi yang diakui secara regional (ASEAN)
Sebagai nilai tambah saat melakukan seleksi kerja

📑 Persyaratan
1. Mahasiswa Jurusan Akuntansi Polinema
2. Telah menyelesaikan/ on going PKL (dibuktikan dengan laporan PKL dan lembar pengesahan atau surat diterima magang)

📆 Timeline
Pendaftaran Calon Asesi 18-28 Juli 2024)
Pengumuman Hasil Seleksi Pendaftaran (29 Juli 2024)
Pelaksanaan Ujian Sertifikasi (1-23 Agustus 2024)
Perkiraan Hasil Sertifikasi (31 Agustus 2024)

🫵 Segera daftarkan diri Anda, karena kuota terbatas
https://bit.ly/TAMAgustus2024
Tidak dipungut biaya apapun
CP: Bu Aisyah (0821-4834-1412)

Salam Kompeten! ✅