Kegiatan Pengabdian Masyarakat Internasional Dosen Jurusan Akuntansi Polinema kepada Muslim Business Matching di Bangkok

Malang – Sejalan dengan komitmen untuk mengembangkan kerjasama internasional, Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang (Polinema) mengirimkan delegasi untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat global. Bentuk dari kontribusi tersebut yaitu melalui kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Internasional yang diselenggarakan oleh Ikatan Akuntan Indonesia dan Forum Akuntansi Manajemen dan Ekonomi pada kegiatan International Academic Program 2024, yang berlangsung pada tanggal 21 Agustus di Hotel Al Meroz Bangkok, Thailand.

 

Salah satu topik yang menjadi sorotan dalam kegiatan ini adalah Islamic Finance. Melihat potensi besar sektor ini, terutama di kawasan Asia Tenggara, Jurusan Akuntansi Polinema mendelegasikan Nur Indah Riwajanti, Ph.D. sebagai narasumber. Beliau berbagi pengetahuan mendalam mengenai prinsip-prinsip dan praktik Islamic Finance yang relevan dengan kondisi terkini.

 

Muslim Business Matching (MBM), sebuah komunitas pengusaha muslim di Thailand, menjadi sasaran utama dari kegiatan pengabdian ini. Dengan latar belakang bisnis yang beragam, mulai dari mulai dari trading, alat kesehatan, rumah sakit, dan sebagainya. Para anggota MBM sangat antusias menyambut kehadiran para akademisi dari Indonesia.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Internasional ini merupakan langkah nyata Polinema dalam mewujudkan visi menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing di tingkat internasional. Harapannya dengan kegiatan Pengabdian ini dapat dilakukan sharing knowledge dan membuka peluang kerjasama baru lainnya.

 

Rismawati Oktavia & Ivan Dendy – Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Malang

Senin, 26 Agustus 2024 21.45 WIB

Link web: https://polinema.ac.id

#PolinemaGoesToBangkok #IslamicFinanceSharing #PengabdianMasyarakat #akuntansipolinema #akuntansieksis #polinema

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these <abbr title="HyperText Markup Language">html</abbr> tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

*