Menjadi Program Studi Magister Terapan Sistem Informasi Akuntansi yang Unggul dalam Persaingan Global
Politeknik Negeri Malang
Misi S2 Sistem Informasi Akuntansi
Menyelenggarakan pendidikan S2 Akuntansi berdasarkan pada sistem pendidikan terapan dan memanfaatkan teknologi informasi, sehingga mampu menghasilkan lulusan yang mampu bersaing dalam persaingan global
Mengembangkan penelitian terapan di bidang Akuntansi dengan memanfaatkan temuan terbaru dari revolusi industri
Melaksanakan pengabdian masyarakat yang bermanfaat bagi dunia Akuntansi untuk kesejahteraan masyarakat.
Membangun budaya akademik dengan mengedepankan nilai etika, profesionalisme, dan berketuhanan Yang Maha Esa.
Mengembangkan Kerjasama yang Saling Menguntungkan dengan Berbagai Pihak baik di Dalam maupun di Luar Negeri terkait tridharma Perguruan Tinggi
Politeknik Negeri Malang
Tujuan S2 Sistem Informasi Akuntansi
Menghasilkan lulusan Prodi S2 – Sistem Indormasi Akuntansi yang berkualitas, mampu menyelesaikan permasalahan melalui pendekatan inter atau multidisipliner serta mampu mengelola riset dan pengembangan keilmuan yang bermanfaat di tingkat nasional maupun internasional.
Menghasilkan kontribusi penelitian yang berkualitas dan produk inovasi untuk kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi bidang Akuntansi.
Menghasilkan kontribusi pengabdian masyarakat yang berdaya guna dalam pembangunan dan peningkatan ekonomi wilayah dan nasional.
Meningkatkan kuantitas dan kualitas kerjasama dengan stakeholder untuk menghasilkan inovasi di bidang teknologi yang bermanfaat dalam penyelesaian permasalahan stakeholder.
Melaksanakan tata kelola pelaksanaan tridharma dan tertib dalam administrasi untuk mencapai standar mutu yang telah ditetapkan bersama.
Politeknik Negeri Malang
Sasaran S2 Sistem Informasi Akuntansi
Peningkatan kualitas penyelenggaraan program studi Magister Terapan Sistem Informasi Akuntansi baik dilihat dari standar pendidikan nasional maupun internasional
Peningkatan kualitas sumberdaya untuk meningkatkan kontribusi penelitian dan produk inovasi pada program studi magister terapan sistem infomasi akuntansi.
Peningkatan pendayagunaan sumberdaya untuk meningkatkan kontribusi pengabdian masyarakat pada program studi magister terapan sistem infomasi akuntansi.
Peningkatan kuantitas dan kualitas kerjasama untuk menghasilkan inovasi dibidang teknologi dan penyelesaian permasalahan stakeholder pada program studi magister terapan sistem infomasi akuntansi.
Peningkatan kualitas tata kelola pelaksanaan tridharma pada program studi Magister Terapan Sistem Informasi Akuntansi dengan pemangku jabatan.
Politeknik Negeri Malang
Video Profil S2 Sistem Informasi Akuntansi
Jurusan Akuntansi
Dokumen Resmi S2 Sistem Informasi Akuntansi
Dokumen resmi S2 Sistem Informasi Akuntansi dapat diunduh di bagian ini. Dokumen resmi ini antara lain terdiri atas:
No.
Dokumen
Unduh File
1.
Sertifikat Akreditasi Politeknik Negeri Malang S2 Sistem Informasi Akuntansi 2021-2026
Pedoman akademik berisi tentang visi, misi, tujuan, profil lulusan, capaian pembelajaran, peraturan, tata tertib, kurikulum, serta silabus singkat dari masing-masing mata kuliah.